READONE- Minggu pagi Sirkuit Sentul Bogor ramai. Motor-motor besar ber cc tinggi berderet rapih. Mereka akan mengikuti Sundayrace. Balapan berbasis komunitas yang diadakan PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).
“Ini adalah salah satu bukti kesuksesan penyelenggaraan event ini yang sudah menarik perhatian internasional,” Manager MotorSport PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), Supriyanto saat itu.
Yamaha Sunday Race tidak hanya menjadi ajang balapan dari para rider. Ada juga aktivitas di luar balapan, seperti Racing Kit Market & Yamaha Technologies (Sales, Service, Sparpart exhibition). Serta fasilitas injector cleaning untuk komunitas yang hadir untuk menonton.
Tidak hanya itu saja, ada aktivitas safety riding untuk siswa Sekolah Menengah Atas dan safety riding competition untuk Yamaha Riders Federation Indonesia (YRFI).
Unsur keselamatan memang tidak bisa dilepaskan dari balapan. Meski statusnya adalah ajang kebut-kebutan, Yamaha Sunday Race juga menekankan pentingnya pengunaan wearpack, helm, dan safety gear.
Selain itu, panitia juga membuat berbagai regulasi soal keselamatan. Misalnya soal penggunaan wirelock, di mana air radiator tidak boleh memakai coolant tetapi harus menggunakan air mineral agar saat crash tidak membuat trek menjadi licin.
Sukses dengan penyelenggaraan event Yamaha Sunday Race pada tahun 2015. Sabtu (13/4) Yamaha mengajak para peserta mengikuti workshop, untuk mempersiapkan tunggangan menghadapi Sunday Race 2016.Para pebalap juga wajib memakai oil catch dan under cowling untuk antisipasi kebocoran oli.
Peserta yang diundang dari berbagai komunitas speedshop dan komunitas Yamaha YZF-R25 yang turun di ajang balap One Make Race Yamaha Sunday Race.
Dari tim Speed Shop seperti Racetech, Anjany, Dream Garage, Scarlet Ferrox, N2N Bikers, XP Modification, D-Tech, Grabe, Sportisi, One3, B-pro serta tidak ketinggalan dari komunitas R25 ada YROI, YARRCI, ROCK, Grabe Community dan Ravens United.
“Acara ini bertujuan untuk bersama-sama mempersiapkan motor peserta dengan cara memberikan edukasi technical dan riding skill kepada peserta sebelum balap Yamaha Sunday Race di mulai. Tujuannya agar calon peserta Sunday Race makin siap berkompetisi di ajang balap bergengsi ini,” ujar selaku GM Aftersales dan Service PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), M Abidin.
Ada dua topik utama dibahas dalam workshop ini. Pertama adalah teori dan praktek mengenai engine serta diagnostic yang dijelaskan langsung oleh Department Service PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM). Lalu ada coaching clinic dari Yamaha Riding Academymengenai teknik balap yang disampaikan oleh pebalap dari tim Yamaha Racing Indonesia, yakni Rey Ratukore.
Oiya, event Yamaha Sunday Race seri pertama akan dilaksanakan pada 19-20 Maret 2016. “Ada kelas baru yang kami buka, yaitu kelas Komunitas Pro,” tutur pria yang akrab disapa pak Abidin itu. (oto)
0 Komentar untuk "Indonesia Sunday Race (ISR) Menjadi Trend Balap di Indonesia"