ReadOne - Juara bertahan MotoGP, Jorge Lorenzo telah membuat keputusan besar dalam karirnya dengan meninggalkan Yamaha untuk bergabung dbersama Ducati musim depan. Pembalap asal Spanyol diikat dua tahun kontrak oleh tim barunya.
Dikutip situs resmi Yamaha, Ducati mengumumkan telah mencapai kesepakatan dengan Jorge Lorenzo untuk kontrak berdurasi dua musim. "Ducati bisa mengkonfirmasi bahwa tiga kali Juara Dunia itu akan memperkuat tim pada musim balap 2017 dan 2018,"
Artinya, di sisa musim ini, Lorenzo akan menikmati masa-masa terakhirnya bersama Movistar Yamaha. Lorenzo dan Valentino Rossi (rekan satu timnya di Yamaha) dipastikan masih akan terlibat persaingan merebut gelar juara dunia 2016.
Sejauh ini, Lorenzo telah memenangkan tiga gelar juara dunia di kelas premier bersama Yamaha (2010, 2012 dan 2015). Rider Spanyol itu tentunya diharapkan mampu membuat Ducati lebih kompetitif di dua musim tersebut.
Ducati sendiri belum memenangkan gelar juara dunia sejak kepergian Casey Stoner di akhir musim 2010. Stoner kini kembali bersama tim yang berbasis di Italia itu, namun sebagai pembalap penguji motor.
Sumber : Sindonews.com
0 Komentar untuk "Akhir Musim Ini Lorenzo Akan Berpindah Ke Ducati Hingga 2018"